Rabu, 23 November 2011

Yunani Harus Waspadai Potensi Keluar Dari Zona-Euro


Yunani Harus Waspadai Potensi Keluar Dari Zona-EuroBank sentral Yunani peringatkan adanya potensi keluar dari zona-euro dan meminta pemerintah koalisi untuk tingkatkan kebijakan reformasi. Dalam laporan moneternya, Bank of Greece katakan bailout €130 miliar merupakan kesempatan terakhir bagi Yunani untuk jalankan program reformasi. Kegagalan pelaksanaan dapat sebabkan keterpurukan lebih dalam yang dapat menghapus kemajuan yang diraih beberapa dekade terakhir, paksa Yunani keluar dari zona-euro, dan jatuhkan standar hidup masyarakat.
Laporan ini cerminkan suramnya outlook ekonomi Yunani yang kini masuki tahun kelima resesi. Bank sentral prediksi GDP akan berkontraksi 5,5% tahun ini dan tidak terlihat pertumbuhan hingga 2013. “Pemerintah Yunani harus targetkan pencapaian surplus anggaran dan lakukan reformasi sebagai cara untuk pulihkan ekonomi,” tulis laporan Bank of Greece.
Sementara itu, euro melemah di sesi London. EUR/USD kini diperdagangkan 1.3392, dekat level rendah harian 1.3373 

Tidak ada komentar: