Jumat, 17 Desember 2010

Hangseng yang terus bearish

Li & Fung naik sebesar 1.3% pada level HK$43.85 sedangkan China Overseas Land turun sebesar 1.8% pada level HK$14.50.

apakah ini yang menjadikan kinerja kerja di Hongkong memburuk. tapi dalam trend Hangseng yang akan selalu bearish dalam penutupan akhir pekan ini. Untuk pedoman penutupan akhir pekan jika area hangseng menembus 22520 maka akan menuju 22240. Sementara stochastic yang oversold mengindikasikan potensi koreksi bullish untuk jangka pendek akhir pekan menuju 22800 sebagai resisten terdekat .


resistance level : 22800, 23090, 23300
support level    : 22520, 22240, 22000
trading range    : 22240 -----> 22800

bias akan bearish

LOCO EMAS BUKAN EL LOCO GONZALES

Dalam sekala yang posisi dolar terus menguat dan profit taking. kecenderungan emas akan terus bearish menuju koreksi sesuai target sepekan yang lalu yang telah saya konfirmasikan bahwa emas akan bearish koreksi menuju 1360. walau trend masa depan loco akan terus naik menuju perkiraan 1500. maka saat inilah yang bagus buat aksi high profit untuk ambil untung dengan posisi loco sebelum fullback. walau trend jum'at ini loco emas tidak sama dengan pencetak gol indonesia " el loco gonzales " semalam yang gol karena melompat. Untuk hari ini akan kemunkiang trend loco emas bearish ..tapi untuk minggu depan emas akan fullback menuju bullish.

emas yang memiliki momentum bearish kemarin dan nampak kesulitan untuk mempertahankan kenaikan. sempat berada di bawah area 1370 akan kembali menguji di support 1360. tapi jika sementara break di atas 1370 dapat melajutkan koreksi bullish menuju area 1385.

resistance level : 1370, 1385, 1400
support level    :  1360, 1345,1330
trading range    : 1345 ------> 1385

bias akan bearish sebelum fullback

Emas Lemah Terdesak Profit Taking

Emas turun lebih dari 1% pada Kamis karena investor mengambil keuntungan dan mencari indikasi arah euro jangka pendek dan tetap prihatin mengenai krisis utang zona Eropa.

Harga emas berjangka jatuh ke terendah tiga minggu, sementara harga spot dari logam mulia ini menurun di bawah rata-rata bergerak 50 hari, mengindikasikan secara teknikal bisa menuju pasar bearish.

Kemerosotan emas datang seiring pulihnya dolar terhadap euro setelah data menunjukkan kondisi bisnis yang positif di kawasan Mid-Atlantic AS.

emas berjangka New York kontrak Februari anjlok $15,20 di $1.371 per ons setelah sentuh terendah $1,362, tingkat terendah sejak tanggal 29 November.

Spot emas jatuh ke $1,361.65, di bawah moving average 50-hari $1,368.86. Namun pulih di atas $1.366 per ons pada 03.30WIB.

Pada akhir Rabu di New York, emas berdiri di sekitar $1,380.45.

Beberapa yakin tentang prospek jangka panjang bagi emas, mengatakan pasar berjangka cenderung untuk mencetak ulang rekor tertinggi 7 Desember di atas $1,432.50.

HSI +0.1%; Potensi Berkinerja Buruk

Indeks Hangseng mengalami rebound tipis, naik sebesar 0.1% pada level 22672.55 setelah alami penurunan sebesar 3.3% dalam dua sesi terakhir. Volume perdagangan secara signifikan lebih tinggi daripada rata-rata terakhir sebesar HK$15.68 milyar, tapi lebih dari sepertiga berasal dari Sino-Ocean Land setelah Cosco International menjual seluruh kepemilikan di SOL.

Seorang pedagang berjangka mengatakan pasar HK terlihat berkinerja buruk, tidak seperti bursa AS dan kondisi lemahnya dollar HK terhadap dollar AS menunjukkan arus dana.

"Bursa saham Hongkong kemungkinan akan melanjutkan kinerja buruk untuk jangka pendek, meskipun penurunan tidak akan signifikan", ujarnya.

Li & Fung naik sebesar 1.3% pada level HK$43.85 sedangkan China Overseas Land turun sebesar 1.8% pada level HK$14.50.

Meski Flat, Hang Seng Coba Bidik Resisten 22800

Indeks Hang Seng diperkirakan dapat menguat tipis di hari Jumat untuk memulihkan keterpurukannya selama sepekan ini.
 
Kondisi ini terkait Wall Street yang ditutup sedikit menguat akan mendorong investor untuk kembali masuk pasar memburu saham-saham di bursa. Namun secara umum pergerakan indeks Hang Seng terlihat akan flat seiring saham sektor perbankan dan properti yang masih lemah akan membatasi penguatan indeks.
 
Hari Kamis kemarin indeks anjlok hingga 1.3 persen dan ditutup dibawah level support kunci 22800. Para pelaku pasar hari ini akan terus memperhatikan apakah indeks dapat menguji kembali level 22800 yang saat ini menjadi tahanan resisten terdekat Hang Seng. Bila resisten ini berhasil ditembus, level berikutnya setidaknya telah bertengger angka 22900.      
 
Namun bila level low kemarin juga ditembus, ini akan membawa indeks terpuruk lebihdalam menuju angka 22500 bahkan hingga level 22300.

Emas Tumbang Setelah Rally 26% di 2010

Emas melemah ke titik rendah dua bulan akibat penjualan investor setelah mengalami rally tahun ini.  Perak, Paladium dan Patinium juga ikut melemah.

di 2010, emas mencetak gain 25%, bidik kenaikan selama 10 tahun secara beruntun. Emas fisik di ETF juga mencapai mencapai rekor. Harga emas mencapai rekor sepanjang sejarah di $1,432.50 per on pada 7 Desember, faktor kenaikan sebagian terjadai karena hutang AS dan Eropa.

Adam Klopfenstein, strategist senior di Link-Waldock,  mengatakan bahwa emas dalam posisi bertahan. Banyak orang telah menangkap kenaikan besar tahun ini dan mereka ingin raih keuntungan.

Emas futures untuk pengiriman Februari jatuh $15.20 atau 1,1% ditutup di $1,371 di NY.  Sebelumnya sempat sentuh $1.361.60, level terendah kontraks sejak 29 November.

Kami tidak cukup yakin aksi jual emas akan berhenti, kata Tom Pawlicki, analis di MF Global Holdings Ltd di Chicago. Penurunan bisa terjadi karena tutup posisi akhir tahun atau bahkan pemodal besar keluar dari pasar.