Wall Street bergerak positif di awal pekan (Senin 09/01). Meski beberapa event krusial menanti investor, optimisme musim pendapatan (earnings) cukup mendukung bursa saham Amerika Serikat (AS).Dow Jones industrial average (INDU) menguat 33 poin atau setara 0.3% untuk ditutup pada level 12,393. Sedangkan S&P 500 (SPX) dan Nasdaq (COMP)masing-masing bertambah 3 poin (0.2%) dan 2 poin (0,2%) ke level 1,281 dan 2,676. Secara umum, pasar berharap musim earnings bisa sesuai harapan (naik). Dengen begitu, apapun yang terjadi di Eropa bisa diimbangi oleh sentimen positif dalam negeri.
Beberapa saat setelah penutupan, Alcoa (AA) mengumumkan kerugian kuartal IV sebesar $193 juta atau 18 sen per saham. Perseroan menyebut kerugian tersebut berasal dari restrukturisasi biaya dan kelesuan pasar alumunium. Meski demikian, saham Alcoa menguat 3% pada sesi perpanjangan. Sejauh ini, analis pasar menargetkan perusahaan publik mencetak rata-rata kenaikan pendapatan 7,5% pada triwulan akhir 2011 dibanding periode sama 2010.
Kemarin, Kanselir Angela Merkel dan Presiden Nicolas Sarkozy menyataan bahwa telah ada kemajuan berarti dalam upaya pembentukan aturan fiskal bersama. Jika tidak ada aral melintang, pakta fiskal euro bisa ditandatangani pada pertemuan tingkat tinggi 30 Januari mendatang. Sementara Italia dan Spanyol tengah bersiap melaksanakan lelang obligasi pertama tahun 2012 pekan ini. Imbal hasil obligasi Italia 10-tahun kembali naik hari Senin, menyentuh 7,16% tepat setelah pemerintah Roma mengumumkan rencana penjualan obligasi 12-bulan senilai 8,5 miliar euro.
Bursa Eropa dan Asia
Saham Eropa berguguran di awal pekan. FTSE 100 Inggris (UKX) dan DAX Jerman (DAX) masing-masing kehilangan 0,7%. Sementara CAC 40 Prancis (CAC 40) merugi sebanyak 0,3%.
Salah satu sinyal kecemasan tampak ketika bank-bank eurozone dilaporkan memarkir dana 463,5 miliar euro pada fasilitas deposit overnight hari Jumat lalu. Langkah ini memang tidak bisa memberi imbal hasil ideal bagi bank-bank, namun cara parkir dana di ECB merupakan upaya ideal untuk melindungi nilai aset di tengah ketakutan.
Di Asia, indeks saham utama berakhir cukup positif. Shanghai Composite (SHCOMP) meraup 2,9% dan Hang Seng (HSI) Hong Kong menguat 1,5%. Bursa Tokyo tutup hari Senin karena libur nasional.
Data Ekonomi
Data kredit konsumen naik dalam rerata tahunan, sebesar $9,9 miliar menjadi $20,4 miliar. Demikian menurut data bank sentral. Analis yang disurvei briefing.com memperkirakan data kredit konsumen naik $7 miliar, setelah naik $7,6 miliar di bulan Oktober.
Komoditi, Mata Uang dan Obligasi
Dollar melemah terhadap euro, poundsterling dan yen. Sementara franc Swiss menguat terhadap dollar dan euro setelah Kepala SNB Phillipp Hildebrand turun dari kursinya.
Minyak pengiriman Februari anjlok 25 sen untuk ditutup pada $101.31 per barel. Adapun futures emas bulan Februari turun $8.70 ke level $1,608.10 per ons.
Nilai obligasi negara 10-tahun AS menguat. Imbal hasilnya turun menjadi 1,95% dari 1,96% yang tercatat akhir pekan lalu.